Friday, October 12, 2007

Bolak-balik Perbaiki Laptop Acer

Bolak-balik Perbaiki Laptop Acer
SWABAWA ARIF
Perumahan Taman Kenari Jagorawi Blok B6/46, Cibinong, Bogor

Pada 6 Mei 2006 saya membeli notebook Acer (tipe TM NB 2423 NXWCi) seharga Rp 6.300.000. Setelah sembilan bulan pemakaian, pada Februari 2007 notebook tersebut mengalami kerusakan dan motherboard harus diganti oleh Acer Customer Service Center di Ratu Plaza, Jakarta. Mengingat masa garansi sudah hampir habis, saya memperpanjang garansi notebook menjadi dua tahun.

Setelah diperbaiki, awal Juli 2007 notebook kembali mengalami kerusakan, bahkan hingga mati total. Kembali saya bawa ke Acer service center dan diganti kabel switch penghubung antara power dan motherboard. Selesai diperbaiki kembali notebook saya mengalami kerusakan yang sama pada akhir Juli 2007. Namun, perbaikan yang dilakukan Acer hanya bertahan satu bulan. Karena pada 4 September 2007 notebook kembali mengalami kerusakan yang sama sehingga saya harus datang kembali ke Acer untuk diperbaiki.

Selesai diperbaiki, untuk kelima kalinya saya harus datang pada 29 September 2007 ke Acer service center untuk kerusakan yang sama. Notebook tersebut selesai diperbaiki dan bisa dibawa kembali pada hari itu juga. Namun, setelah dibawa pulang ke rumah, notebook saya pakai sekitar satu jam dan kembali mengalami mati total. Saat ini saya sudah menyerah dan lelah untuk kembali membawa notebook ke Acer service center.

Saya sudah tak memercayai kinerja Acer service center karena untuk satu jenis kerusakan bisa berulang hingga lima kali. Luar biasa. Kini kepercayaan saya atas produk Acer sudah tidak ada lagi. Ternyata produk Acer cepat rusak dan servis purnajual meragukan.

Sekarang saya hanya menunggu masa garansi notebook habis karena percuma jika dibawa kembali ke service center. Sia-sia sudah ongkos yang dikeluarkan dan waktu yang terbuang mengingat jarak rumah yang jauh.

4 comments:

Anonymous said...

cb laptop bpk diservice di mangga 2 square!!! bnyk kasus di ratu plaza sama seperti bapak!!

Anonymous said...

laptop acer ga sebagus yg dikira

trus

service di ratu plaza jelek.

Anonymous said...

http://apevere. blogspot. com/2009/ 01/acer-aspire- one-black- screen.html ato di http://agungcyber.blogspot.com/2009/06/solusi-acer-aspire-one-untuk-mati-total.html

Anonymous said...

askum,,,sebelumnya kesempurnaan tu milik Allah. dalam sehari acer maupun produk lain mampu memprodukis hingga ribuan unit maka dari itu wajar kalau 1 sampe brp unit mengalami kegagalan dan yang kerja di acer center hanyalah manusia biasa. sama seperti produk lain banyak juga yang mengalami seperti itu cuma anda tidak tahu karena anda melihat dari satu sudut pandang. saya sudah memakai acer 1,5th dan alhamdulillah ga da masalah walaupun kadang saya pakai 24 jam....