Oleh René L Pattiradjawane
Buat High Tech Computer Corp asal Taiwan yang menguasai pangsa pasar pembuatan ponsel PDA atau personal digital assistant berbasis sistem operasi Windows Mobile, desain dan teknologi menjadi penting. Kemudahan penggunaan adalah salah ciri HTC dalam memperkenalkan berbagai produknya.
Walaupun pasaran ponsel berbasis PDA sekarang tidak menunjukkan perkembangan yang signifikan, HTC sekarang menjadi satu-satunya perusahaan yang terus-menerus melakukan riset dan pengembangan produk ponsel PDA. Setelah sukses memperkenalkan HTC Touch dengan sistem operasi Windows Mobile 6 Professional, HTC juga menghadirkan produk anyar lainnya, HTC Touch Dual.
Sekilas, tidak ada perbedaan signifikan antara seri Touch dan Touch Dual karena rancangan desainnya hampir mirip. Bedanya, Touch Dual memiliki tombol angka yang tersembunyi di balik layar monitornya yang bisa digeser ketika akan digunakan.
Yang selalu menyenangkan dari produk HTC adalah kemampuan perusahaan ini untuk mendesain ponsel PDA dengan kemampuan koneksi 3,5G HSDPA. Secara cerdik, HTC berusaha menjadikan Touch Dual ringkas dan sederhana, menghadirkan kemewahan sebuah ponsel PDA yang bermuatan teknologi.
Kontrol kendali pun diletakkan di samping tanpa terlihat menonjol yang bisa mengganggu keseluruhan desain. Di sebelah kiri terdapat tombol pengendali suara dan sebuah rongga USB untuk melakukan transfer data dan mengisi ulang baterai. Di sebelah kanan, tombol cepat untuk mengaktifkan kamera digital 2 megapiksel.
Bahkan, stylus penunjuk untuk mengendalikan layar sentuh ukuran 2,6 inci (diagonal 6,6 cm) disembunyikan di tempat yang tidak mengganggu keseluruhan desain yang ringkas dan cerdas produk ini. Dengan berat 120 gram dan dimensi 107 x 55 x 15,8 mm, Touch Dual memang terkesan feminin, tapi pada dasarnya HTC merancang produk terbaru ini sebagai unisex yang pantas digunakan pria maupun wanita.
Lebih responsif
Kalau kita lebih teliti lagi memerhatikan perbedaan antara HTC Touch dan Touch Dual, selain pada tombol angka yang tersembunyi, juga terletak pada fitur teknologi yang ada di dalamnya. Touch Dual menggunakan MSM 7200 buatan Qualcomm dengan kecepatan komputasi mencapai 400 MHz, tapi tidak memiliki fitur nirkabel yang sekarang menjadi prasyarat tidak langsung para konsumen gadget.
Seperti pada seri Touch, Touch Dual juga menggunakan teknologi TouchFLO, teknologi layar sentuh untuk mengendalikan berbagai aplikasi yang ada pada gadget ini, seperti pada produk iPhone buatan Apple. Perbedaan yang dirasakan Kompas setelah menggunakannya, TouchFLO bekerja lebih responsif, kemungkinan karena prosesornya yang lebih cepat dibanding HTC Touch yang menggunakan OMAP 850 buatan Texas Instruments dengan kecepatan 210 MHz.
Teknologi layar sentuh memang akan menjadi tren dalam beberapa bulan mendatang dengan semakin banyaknya kehadiran ponsel cerdas serta ponsel PDA. Produk HTC Touch dan Touch termasuk gagdet pertama yang memperkenalkan fitur penting ini, mengikuti demam iPhone yang sangat intuitif memperkenalkan teknologi layar sentuh.
Tidak bisa disangkal kalau Touch Dual buatan HTC sekarang ini termasuk ponsel PDA dengan fitur yang paling kaya dibanding produk lain di pasaran. Ringan, ringkas, dan cerdas dengan fitur multimedia yang merangsang anak muda, Touch Dual menjadi gadget yang menyenangkan untuk digunakan.
Buat High Tech Computer Corp asal Taiwan yang menguasai pangsa pasar pembuatan ponsel PDA atau personal digital assistant berbasis sistem operasi Windows Mobile, desain dan teknologi menjadi penting. Kemudahan penggunaan adalah salah ciri HTC dalam memperkenalkan berbagai produknya.
Walaupun pasaran ponsel berbasis PDA sekarang tidak menunjukkan perkembangan yang signifikan, HTC sekarang menjadi satu-satunya perusahaan yang terus-menerus melakukan riset dan pengembangan produk ponsel PDA. Setelah sukses memperkenalkan HTC Touch dengan sistem operasi Windows Mobile 6 Professional, HTC juga menghadirkan produk anyar lainnya, HTC Touch Dual.
Sekilas, tidak ada perbedaan signifikan antara seri Touch dan Touch Dual karena rancangan desainnya hampir mirip. Bedanya, Touch Dual memiliki tombol angka yang tersembunyi di balik layar monitornya yang bisa digeser ketika akan digunakan.
Yang selalu menyenangkan dari produk HTC adalah kemampuan perusahaan ini untuk mendesain ponsel PDA dengan kemampuan koneksi 3,5G HSDPA. Secara cerdik, HTC berusaha menjadikan Touch Dual ringkas dan sederhana, menghadirkan kemewahan sebuah ponsel PDA yang bermuatan teknologi.
Kontrol kendali pun diletakkan di samping tanpa terlihat menonjol yang bisa mengganggu keseluruhan desain. Di sebelah kiri terdapat tombol pengendali suara dan sebuah rongga USB untuk melakukan transfer data dan mengisi ulang baterai. Di sebelah kanan, tombol cepat untuk mengaktifkan kamera digital 2 megapiksel.
Bahkan, stylus penunjuk untuk mengendalikan layar sentuh ukuran 2,6 inci (diagonal 6,6 cm) disembunyikan di tempat yang tidak mengganggu keseluruhan desain yang ringkas dan cerdas produk ini. Dengan berat 120 gram dan dimensi 107 x 55 x 15,8 mm, Touch Dual memang terkesan feminin, tapi pada dasarnya HTC merancang produk terbaru ini sebagai unisex yang pantas digunakan pria maupun wanita.
Lebih responsif
Kalau kita lebih teliti lagi memerhatikan perbedaan antara HTC Touch dan Touch Dual, selain pada tombol angka yang tersembunyi, juga terletak pada fitur teknologi yang ada di dalamnya. Touch Dual menggunakan MSM 7200 buatan Qualcomm dengan kecepatan komputasi mencapai 400 MHz, tapi tidak memiliki fitur nirkabel yang sekarang menjadi prasyarat tidak langsung para konsumen gadget.
Seperti pada seri Touch, Touch Dual juga menggunakan teknologi TouchFLO, teknologi layar sentuh untuk mengendalikan berbagai aplikasi yang ada pada gadget ini, seperti pada produk iPhone buatan Apple. Perbedaan yang dirasakan Kompas setelah menggunakannya, TouchFLO bekerja lebih responsif, kemungkinan karena prosesornya yang lebih cepat dibanding HTC Touch yang menggunakan OMAP 850 buatan Texas Instruments dengan kecepatan 210 MHz.
Teknologi layar sentuh memang akan menjadi tren dalam beberapa bulan mendatang dengan semakin banyaknya kehadiran ponsel cerdas serta ponsel PDA. Produk HTC Touch dan Touch termasuk gagdet pertama yang memperkenalkan fitur penting ini, mengikuti demam iPhone yang sangat intuitif memperkenalkan teknologi layar sentuh.
Tidak bisa disangkal kalau Touch Dual buatan HTC sekarang ini termasuk ponsel PDA dengan fitur yang paling kaya dibanding produk lain di pasaran. Ringan, ringkas, dan cerdas dengan fitur multimedia yang merangsang anak muda, Touch Dual menjadi gadget yang menyenangkan untuk digunakan.
No comments:
Post a Comment